Risa Saraswati: ASN, Karier, dan Pengabdian Pada Negara
Menjadi seorang ASN atau Aparatur Sipil Negara bukanlah pilihan yang mudah untuk dijalani. PNS bukan hanya sebuah pilihan karier tetapi juga jalan untuk mengabdi kepada negara.
Dalam episode Bincang Inspiratif kali ini, Tanoto Foundation bersama host Tomi Tjokro akan berbincang dengan musisi, konten kreator dan penulis buku, Risa Saraswati tentang pilihan hidupnya berkarier sebagai ASN.
Menjadi PNS bukan pilihan yang mudah
Berawal dari kekaguman Risa kecil melihat sang ayah yang berprofesi sebagai ASN dan betapa tekunnya sang ayah mengabdi pada pekerjaan ini, mulai tumbuh keinginan Risa untuk mengikuti jejak sang ayah menjadi ASN.
Saat ia lulus kuliah, Risa pun mengutarakan pilihan kariernya kepada orang tuanya dan hal ini membuat kedua orang tuanya kaget, sebab kesibukan Risa selama ini lebih banyak berkecimpung di dunia seni.
Orang tua Risa mewanti-wanti dirinya bahwa pilihan karier ini bukan pilihan yang mudah dan pastinya di awal akan membuat Risa agak kaget, dengan kebiasaan dan kedisiplinan baru. Ketika Risa lulus tes menjadi ASN dan diterima menjadi staf Dinas Kebudayaan & Pariwisata Kota Bandung Jawa Barat, Risa bertekad untuk tekun dan terus mengembangkan kemampuannya dalam karier yang ia pilih ini.
Belajar Beradaptasi dengan Kultur Kerja Baru Sebagai ASN
Menjadi seorang ASN merupakan sebuah dunia baru untuk Risa yang lebih familier dengan dunia sebagai musisi saat ia di perkuliahan. Ketika ia menjalankan hobinya sebagai musisi dan permain band, ia merasa sangat bebas berkaitan dengan jadwal dan kapan ia ingin berkarya.
Hal ini, tentunya terlihat keren bagi kebanyakan anak muda. Pilihan karier yang didasarkan hobi adalah impian besar mereka. Namun, bagi Risa, hal tersebut malah tidak membuatnya melihat dunia yang sebenarnya. Saat Risa menjadi ASN, ia belajar untuk lebih disiplin dan menjalani rutinitas baru. Lewat karier ASN inilah ia dapat memanusiakan dirinya karena ia melihat banyak realitas baru dalam karier ini.
Walaupun pilihan karier sebagai ASN merupakan impian bagi setiap orang tua untuk anak-anaknya kelak, karier sebagai ASN masih diliputi stigma-stigma negatif, salah satunya stigma bahwa ASN lebih banyak santai-santainya dibandingkan bekerja.
Risa memberi tanggapan bahwa sebenarnya sebagai seorang ASN kesehariannya sama seperti pekerjaan pada umumnya. Namun, memang karena ASN digaji dengan uang masyarakat, pertanggungjawabannya lebih besar. Stigma negatif ini yang selalu ingin Risa patahkan dengan terus mengembangkan serta membuktikan pada orang-orang di sekitarnya bahwa ASN juga bisa tetap aktif dan terus berkarya.
Covid-19 dan Perkembangan Keahlian ASN
Akibat dari Covid-19, setiap pekerja salah satunya ASN dituntut untuk dapat beradaptasi dengan cara kerja baru, yang membuat mereka saat ini semakin melek teknologi. Hal ini, dirasakan sendiri oleh Risa, bagaimana banyak dari rekan kerjanya saat ini, perlahan-lahan mengembangkan keahliannya dalam hal teknologi.
Selain itu, Risa mengatakan agar dapat terus menjadi seorang ASN yang berprestasi, setiap individu perlu mengasah pola pikirnya, agar tetap dapat berinovasi dan terus mengikuti zaman.
Apalagi tips dari Risa Saraswati untuk menjadi seorang ASN profesional dan andal? Simak perbincangan selengkapnya dalam video di bawah ini!
Tinggalkan Balasan