Rabu, 3 Agustus 2016

Pengumuman Beasiswa Tanoto Foundation Program National Champion Scholarship 2016

Berdasarkan hasil rangkaian seleksi  (seleksi dokumentasi, psikotest, dan wawancara)  yang dimulai sejak bulan Desember 2015, dan hasil wawancara dengan tim Tanoto Foundation, serta tim HRD RGE Group pada bulan Mei – Juni 2016, maka diputuskan sebanyak 250 (dua ratus lima puluh) mahasiswa Program S1, dan 25 (dua puluh lima) mahasiswa Program S2, dinyatakan lulus dan layak menjadi calon penerima  Beasiswa Tanoto Foundation – National Champion Scholarship intake 2016.

Jadwal penandatanganan dokumen perjanjian beasiswa sudah diumumkan segera melalui website kami. Adapun dokumen yang wajib diserahkan saat penandatanganan perjanjian adalah:

A. Dokumen Umum

  1. Dua (2) buah buku bacaan (cerita/dongeng rakyat) baik baru atau bekas yang masih layak untuk dibaca, untuk disumbangkan di sekolah-sekolah dasar binaan Tanoto Foundation.
  2. Wajib mengunduh (tidak diketik ulang) dan mengisi surat pernyataan beasiswa dan formulir transfer dana. Surat pernyataan beasiswa bermaterai terbaru Rp 6.000,-
  3. Dua (2) lembar materai terbaru (warna kuning) Rp 6.000,- .

B. Dokumen Tambahan Khusus Untuk Program S1

  1. Wajib mengunduh (tidak diketik ulang) dan mengisi surat pernyataan dari orang tua/wali bermaterai terbaru Rp 6.000,-.
  2. Surat keterangan dari bagian kemahasiswaan yang menerangkan tidak sedang menerima beasiswa dari Institusi lain.

C. Dokumen Tambahan Khusus Untuk Program S2

  1. Surat keterangan periode perkuliahan berisi: tahun ajaran, bulan, tanggal jadwal perkuliahan sejak semester 1 s/d 4.
  2. Bagi mahasiswa yang mengambil sistem paket, surat keterangan nominal biaya perkuliahan yang berisi: rincian/termin biaya perkuliahan baik yang sudah maupun belum dibayarkan (jika ada).

D. Daftar Nama Calon Penerima Beasiswa Tanoto Foundation – National Champion Scholarship Intake 2016/2017

  1. Institut Pertanian Bogor 
  2. Institut Teknologi Bandung 
  3. Universitas Andalas
  4. Universitas Brawijaya
  5. Universitas Diponegoro
  6. Universitas Gadjah Mada
  7. Universitas Hasanuddin
  8. Universitas Indonesia
  9. Universitas Jambi
  10. Universitas Mulawarman
  11. Universitas Riau
  12. Universitas Sumatera Utara

Selamat kepada mahasiswa yang namanya tercantum dalam daftar nama calon Penerima Beasiswa Tanoto Foundation – National Champion Scholarship intake 2016.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.